Girosensor atau giroskop merupakan sebuah sensor yang mampu mengukur kecepatan sudut benda berotasi. Pada umumnya sensor giroskop digunakan dalam sistem navigasi. didalam perkembangannya giroskop juga digunakan dalam perangkat mobile seperti iPhone, dan beberapa HH android sudah mengadopsi giroskop.
Pada kesempatan ini penulis tidak ingin mengulas lebih jauh mengenai fungsi giroskop. Sebenarnya ada banyak modul sensor giroskop yang ada dipasaran. Namun, sayangnya dari investigasi yang telah dilakukan ternyata masih cukup mahal. untuk giroskop dengan satu sumbu pengukuran saja hampir 150 ribu rupiah.
Setelah mendapat rekomendasi dari seorang teman, akhirnya menemukan juga yang "pas" dikantong. Wii motion plus. merupakan asesoris tambahan Nintendo Wii yang didalamnya terdapat sebuah sensor giroskop tipe ITG3200. Jika ditanya soal harga, bila anda membeli breakoutnya secara online, harganya dibandrol sekitar 500 ribu. lalu berapa harga wii motion plus? cukup dengan 130 ribu anda sudah mendapatkan sensor giroskop tiga aksis. Ingin tahu lebih jauh mengenai sensor ITG3200, silahkan saja berkunjung ke lembar datanya.
Berikut adalah penampakan board wii motion plus yang penulis temukan.
referensi:
http://www.sparkfun.com/datasheets/Sensors/Gyro/PS-ITG-3200-00-01.4.pdf
Tidak ada komentar:
Posting Komentar